Sidang pleno Senat Akademik kembali dilaksanakan pada hari Jumat, 15 Agustus 2014 setelah masa reses selama bulan Juli 2014. Sidang kali ini dengan agenda utama adalah penjelasan tentang rencana pedoman proses pemilihan Rektor oleh Prof. Jann Hidajat (anggota MWA wakil SA) dan pemilihan anggota panel ahli (search committee) wakil SA, pembahasan usulan kenaikan pangkat/jabatan serta penjelasan dan pembahasan draft Surat Keputusan pembentukan Forum Guru besar (FGB) ITB.
Pada agenda pertama, ditetapkan anggota search committee wakil SA adalah Prof. Widyo Nugroho dan Prof. Sudarto Notosiswoyo. Pada agenda kedua, sidang menyetujui 3 usulan kenaikan jabatan ke Guru Besar atas nama Dr. Widjaja Martokusumo (SAPPK), Dr. Zeily Nurachman (FMIPA) dan Dr. Tatacipta Dirgantara (FTMD); 2 usulan kenaikan jabatan ke Lektor Kepala atas nama Dr. Delik Hudalah (SAPPK) dan Dr. Dewi Larasati (SAPPK). Sidang juga telah menerima laporan kenaikan pangkat dalam jabatan Lektor Kepala atas nama Dr. Chairil Nur Siregar (FSRD). Pada agenda terakhir, sidang membahas draft Surat Keputusan tentang pembentukan Forum Guru Besar ITB, dan sidang menyetujui, secara prinsip, pembentukan Forum tersebut. Selanjutnya panitia ad-hoc pembentukan FGB masih tetap bekerja untuk memperbaiki redaksional pada draft Surat Keputusan tersebut. Sidang ditutup pada pk. 16.30 dan sidang selanjutnya direncanakan akan dilaksanakan pada tanggal 5 September 2014.
Bandung, 18 Agustus 2014