Sidang Pleno SA 19 September 2014

Sidang pleno Senat Akademik kembali telah dilaksanakan pada hari Jumat, 19 September 2014. Sidang   dilaksanakan dengan agenda dari Komisi – IV yaitu Laporan perkembangan pembahasan kebijakan riset ITB, dan dari Komisi I yang menyampaikan materi untuk diskusi tentang Peran dan Fungsi Senat Akademik di berbagai Universitas. Agenda terakhir sidang ini mendengarkan laporan perkembangan proses pemilihan Rektor ITB 2014 dari panitia pemilihan Rektor.

Sidang dibuka pada pk. 14.00 dan dilanjutkan dengan laporan pimpinan SA. Pada agenda pertama, sidang mendengarkan laporan perkembangan pembahasan kebijakan riset oleh Komisi-IV. Setelah melalui diskusi dengan berbagai pihak terkait dan mengacu pada hasil kajian Komisi-IV Senat Akademik perioda 2013 serta mengacu ke berbagai referensi dan diskusi pada sidang pleno ini, Komisi-IV akan membahas kembali di internal komisi sebelum nantinya akan mengeluarkan suatu kebijakan Riset. Pada pembahasan ini disepakati bahwa SA  perlu mengeluarkan kebijakan riset yang mendorong kegiatan riset-riset yang memiliki dampak ke masyarakat (bangsa) dan juga berdampak ke masa depan. 

Pada agenda kedua, sidang mendengarkan paparan oleh Dr. Iwan Sudradjat mengenai Peran dan Fungsi Senat Akademik di berbagai Universitas di dunia. Hasil paparan dan diskusi ini akan menjadi masukan juga bagi panitia ad-hoc kajian Peran dan Fungsi Senat Akademik yang saat ini sedang berjalan.

Pada agenda terakhir, sidang mendengarkan laporan perkembangan proses pemilihan Rektor ITB 2014-2019 dari panitia pemilihan Rektor ITB 2014.

Sidang ditutup pada pk. 16.15 dan sidang selanjutnya direncanakan akan dilaksanakan pada tanggal 3 Oktober 2014.

 

 

Bandung, 19 September 2014

Berita Terkait